Follow Us :

DATA TAHUNAN LIFTING DAN DANA BAGI HASIL MIGAS TAHUN 2016-2020 SE-PROVINSI KALIMANTAN SELATAN

Dipublikasikan pada : Aug 21 2021

DATA TAHUNAN LIFTING DAN DANA BAGI HASIL MIGAS

 TAHUN 2016-2020 SE-PROVINSI KALIMANTAN SELATAN


  1. Provinsi Kalimantan Selatan

Data lifting tahunan Minyak Bumi Se-Provinsi Kalimantan Selatan (0-4 mil) cenderung menunjukan adanya trend kenaikan selama tahun 2016-2018 kemudian mengalami penurunan pada tahun 2019-2020. Sedangkan dalam 5 tahun terakhir Se-Provinsi Kalimantan Selatan (0-4 mil) tidak tercatat adanya lifting untuk Gas Bumi. Total selama 5 tahun lifting minyak Se-Provinsi Kalimantan Selatan (0-4 mil) tercatat sebesar 5.276.088,67 Barrel atau sebesar 100% dari total lifting migas selama 5 tahun terakhir dengan rata-rata lifting tahun 2016-2020 sebesar 1.055.217,73 Barrel. Selama 2016-2020 Provinsi Kalimantan Selatan memiliki trend fluktuatif di Dana Bagi Hasil (DBH) Total Migasnya. Pada tahun 2016-2018 DBH migas Provinsi Kalimantan Selatan menunjukan trend penurunan kemudian mengalami kenaikan pada tahun 2019 serta kembali mengalami penurunan pada tahun 2020 dengan total realisasi salur DBH Migas tahun 2016-2020 sebesar Rp.13.565.475.953,- dan rata-rata DBH total  migas selama 5 tahun terakhir sebesar Rp 2.713.095.191,-.

Untuk Lifting dan Dana Bagi Hasil Total migas tahun 2016-2020 di daerah-daerah penghasil (Kabupaten/ Kota) pada Provinsi Kalimantan Selatan, akan diuraikan sebagai berikut: 

  1. Kabupaten Tabalong

Data lifting tahunan Minyak Bumi Kabupaten Tabalong cenderung menunjukan adanya trend penurunan selama tahun 2016-2020. Sedangkan dalam 5 tahun terakhir di Kabupaten Tabalong tidak tercatat adanya lifting untuk Gas Bumi. Total selama 5 tahun lifting minyak Kab. Tabalong tercatat sebesar 4.802.221,22 Barrel atau sebesar 100% dari total lifting migas selama 5 tahun terakhir dengan rata-rata lifting tahun 2016-2020 sebesar 960.444,24 Barrel. Selama 2016-2020 Kabupaten Tabalong memiliki trend fluktuatif di Dana Bagi Hasil (DBH) Total Migasnya. Pada tahun 2016-2018 DBH migas Kab. Tabalong menunjukan trend penurunan kemudian mengalami kenaikan pada tahun 2019 serta kembali mengalami penurunan pada tahun 2020 dengan total realisasi salur DBH Migas tahun 2016-2020 sebesar Rp. 25.288.680.237,- dan rata-rata DBH total  migas selama 5 tahun terakhir sebesar Rp 5.057.736.047,-.

  1. Kabupaten Balangan

Data lifting tahunan Minyak Bumi Kabupaten Balangan menunjukan adanya trend kenaikan selama tahun 2016-2018 kemudian mengalami penurunan pada tahun 2019-2020. Sedangkan dalam 5 tahun terakhir di Kabupaten Balangan tidak tercatat adanya lifting untuk Gas Bumi. Total selama 5 tahun lifting minyak Kab. Balangan tercatat sebesar 473.867,45 Barrel atau sebesar 100% dari total lifting migas selama 5 tahun terakhir dengan rata-rata lifting tahun 2016-2020 sebesar 94.773,49 Barrel. Selama 2016-2020 Kabupaten Balangan memiliki trend fluktuatif di Dana Bagi Hasil (DBH) Total Migasnya. Pada tahun 2016-2018 DBH migas Kabupaten Balangan menunjukan trend penurunan kemudian mengalami kenaikan pada tahun 2019 serta kembali mengalami penurunan pada tahun 2020 dengan total realisasi salur DBH Migas tahun 2016-2020 sebesar Rp. 4.103.187.246,- dan rata-rata DBH total  migas selama 5 tahun terakhir sebesar Rp. 820.637.449,-.

Sumber Data

Realisasi salur DBH Migas 2016-2020: DJPK - Surat No. S-26/PK/PK.2/2021

Lifting Migas 2016-2020: Kementrian ESDM